Paluta,Sumatera Utara detiknewstv.com Kegiatan Jumat bersih diikuti oleh puluhan petugas Satuan Polisi Pamong Praja, Pemadam Kebakaran, petugas dari Dinas Lingkungan Hidup dan Pemerintah Kecamatan Padang Bolak.
Jum'at (28/04/2023)
"Satpol PP hadir membantu Pemerintah Kecamatan Padang Bolak dan kelurahan pasar Gunungtua untuk bersama-sama membersihkan sampah-sampah yang menyumbat parit yang seringkali menyebabkan genangan air di jalan," ujar Kasatpol PP Indra Saputra Nasution, S.STP, MM., yang diwakili oleh Sekretaris Julpikar Harahap, MM.
Sementara, Camat Padang Bolak Awaluddin Jamin Harahap, S.Sos menyampaikan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah untuk menjaga kebersihan lingkungan di Kabupaten Padang Lawas Utara.
"Kita berharap dengan kegiatan - kegiatan seperti ini dapat memicu kepedulian masyarakat Kabupaten Padang Lawas Utara khususnya Gunungtua untuk sama - sama menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan," harapnya.
Ia menambahkan, kondisi lingkungan yang tidak bersih tentunya dapat menimbulkan berbagai masalah seperti masalah kesehatan dan banjir. Untuk itu, ia juga mengajak masyarakat agar sama - sama menjaga kebersihan lingkungan.
LAPORAN : Faisal Sihotang