Siak, DetikNewstv.com- Mantan Bupati Siak dua periode, H.Arwin AS SH, membuat kejutan politik untuk Pilkada Siak. Alih-alih mendukung pasangan incumbent Alfedri-Husni, Bapak pembangunan Siak ini justru memberi isyarat kuat mendukung aktivis pejuang hak hutan tanah rakyat, Dr.Afni Z,M.Si.
Beberapa kali Arwin tampak hadir bersama Afni, dan puncaknya tokoh masyarakat Riau ini hadir pada deklarasi LLMB saat menyatakan dukungan memenangkan Srikandi pertama di Kabupaten Siak.
"Saya tidak bisa membiarkan Siak, hati saya tergerak. Mungkin usia sudah tidak lagi muda, tapi dengan kondisi hari ini saya harus kuat dan masuk arena," kata Arwin saat acara deklarasi di Tualang, akhir pekan lalu.
Arwin lantas menceritakan bagaimana perjuangan beratnya dulu bersama jajaran untuk menapak pembangunan Siak. Merebut hak-hak masyarakat Siak, melayani rakyat tanpa membeda-bedakan suku, ras dan agama. Pembangunan dilakukan bersama-sama dengan rasa persatuan dan pemimpin harus punya terobosan serta dekat dengan rakyat.
"Kalau pembangunannya gitu-gitu aja, maka carilah pemimpin yang baru. Harus ada semangat untuk membuat Siak lebih baik, lebih hebat lagi," tegasnya.
Harapan Arwin kini tertumpang pada sosok anak muda kelahiran Siak Sri Indrapura, Dr.Afni. Kegigihan, pengalaman, kecerdasan, keberanian dan keikhlasan Afni untuk pulang membangun kampung halamannya, meluluhkan hati Arwin.
"Militansi dan tekadnya luar biasa. Ia ikhlas berkorban karena memang lahir dan besar di Siak. Orang tuanya di Siak. Saya yakin dengan pengalamannya, dengan jiwa muda, mudah-mudahan ananda Afni jadi pemimpin Siak ke depan melanjutkan apa yang sudah kami buat dan cita-citakan," harap Arwin.
"Jangan banyak berjanji, tapi teruslah berbuat. Hargai semua komponen masyarakat. Rangkul semuanya. Jadilah pemimpin yang baik, hargai kawan dan lawan, jangan mendendam," tambahnya berpesan pada Ketua Muslimat NU Kabupaten Siak ini.
Dukungan Arwin mendapat apresiasi dari banyak kalangan. Masyarakat mengatakan sikap Arwin sebagai bentuk nasionalisme dan rasa cinta Arwin pada Kabupaten Siak.
"Dimana-mana tokoh biasanya mendukung orang yang berkuasa, tapi ini ada tokoh besar yang malah mendukung perempuan muda, dan cuma sosok dari keluarga sederhana, untuk maju ke gelanggang melawan petahana. Ini kejutan politik luar biasa. Pilkada Siak akan seru nantinya. Karena belum pernah yang didukung Pak Arwin kalah Pilkada Siak," kata Nurman, seorang warga Tualang.
Iapun meyakini Afni punya peluang besar memenangkan kompetisi demokrasi sekali lima tahun ini. Karena figur Tenaga Ahli Menteri itu sangat merakyat, bisa berbaur dan rendah hati.
"Namanya sudah jadi pembicaraan dimana-mana. Sikap rendah hatinya luar biasa dan jadi pembicaraan di masyarakat. Dengan didukung banyak tokoh dan rakyat, Siak bisa punya Bupati perempuan seperti Inhu dan Bengkalis," harapnya.
( Ndi )