Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Penandatanganan Pakta Integritas Personel Polsek Pulogadung Dalam komitmen Polri Untuk Bebas Narkoba

Mei 27, 2024 | Mei 27, 2024 WIB Last Updated 2024-05-27T04:35:40Z
Jakarta, DetikNewstv.com-Dalam upaya menjaga profesionalitas dan moralitas personelnya, Polsek Pulogadung Polres Metro Jakarta Timur membuat dan melakukan penandatanganan Pakta Integritas yang dilaksanakan di halaman Mapolsek. Senin (27/05/24).

Pada kegiatan ini, Kapolsek Pulogadung Kompol Sutrsno menyampaikan agar seluruh anggota bebas dari penyalahgunaan maupun peredaran narkoba dan bertekad untuk menjauhinya.

" Polsek Pulogadung menunjukkan komitmen bersama untuk bebas dari penyalahgunaan narkoba di lingkungan Polsek Pulogadung dengan penandatanganan Pakta Integritas bebas narkoba." Ungkapnya.

Ia juga menegaskan untuk seluruh personelnya ditekankan jangan ada yang bermain main dan mencoba-coba dengan narkoba baik itu berkawan dengan orang-orang narkoba,  apalagi memakai dan jadi kurir Narkoba dan tak akan memaafkannya.

" Bagi personil yang terlibat akan di proses sesuai dengan perundang undangan dan kalau terbukti akan di proses dan di ajukan untuk PTDH," tegasnya.

Komitmen yang diucapkan dan ditandatangani hari ini sebagai peringatan keras bagi seluruh anggota Polsek Pulogadung.

 “Jikalau ada anggota yang terlibat dan terbukti menyalahgunakan narkoba, tentu akan ditindak secara tegas sesuai prosedur dan Kode Etik Kepolisian,” pungkasnya.

Dalam suasana yang penuh kebersamaan, personel Polsek Pulogadung menyampaikan tekad mereka untuk menjalani tugas dengan penuh integritas dan bebas dari pengaruh negatif narkoba.

Penandatanganan pakta integtitas ini merupakan wujud langkah nyata personel Polsek Pulogadung dalam melayani masyarakat dan negara serta melawan tindakan yang bertentangan dengan perundang-undangan yang berlaku di wilayah Negara Republik Indonesia.


( Anto )
×
Berita Terbaru Update