Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Wajah Riang Gembira Puluhan Anak Yatim Mendapat Santunan dari Kapolsek Cakung

Juli 26, 2024 | Juli 26, 2024 WIB Last Updated 2024-07-26T08:38:06Z
Jakarta, DetikNewstv.com-Polsek Cakung dan jajarannya melaksanakan doa bersama dan santunan kepada 30 anak yatim  di Musholla Asshiddiq Mapolsek Cakung, Jakarta Timur. 

Terpancar senyum sumringah di wajah puluhan anak yatim, ketika menerima santunan dari Kapolsek Cakung dan staff.

" Semoga apa yang telah diberikan kepada mereka, dapat bermanfaat dan digunakan dengan baik,” tutur Kapolsek Cakung Kompol Panji Ali Candra.

Kegiatan  ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian jajaran Polsek Cakung terhadap masyarakat, terutama bagi anak anak-anak yatim agar mereka bisa merasakan kebahagiaan, kedekatan dan kebersamaan.

“Jangan dipandang dari apa yang kita berikan. Semoga apa yang kami berikan ini bermanfaat dan menjadi berkah untuk kita bersama,” Pungkasnya.

Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka Kapolsek Cakung Peduli anak yatim (Polsek Cakung peduli dan berbagi) dilingkungan Polsek Cakung untuk membantu sesama sebagai bentuk kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat.

Sebagai penutup,  do’a bersama untuk kelancaran dan keselamatan Anggota Polsek Cakung dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.


( Anto)
×
Berita Terbaru Update