Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Polsek Pasar Rebo Lakukan Mitigasi di SMP 184, Cegah Tawuran Pelajar

Oktober 24, 2024 | Oktober 24, 2024 WIB Last Updated 2024-10-24T05:56:43Z
Jakarta, DetikNewstv,com-Anggota Unit Samapta Polsek Pasar Rebo melakukan kegiatan mitigasi di lingkungan SMP 184, Kelurahan Pekayon, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, pada Kamis (24-10-2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tawuran antar pelajar di lingkungan sekolah.

Kegiatan yang dimulai pukul 08.40 WIB, dua anggota polisi dari Unit Samapta, Aiptu Alex dan Aiptu Joko, terlibat langsung dalam pengawasan dan penyuluhan kepada siswa.

Mereka memberikan pemahaman mengenai pentingnya menjaga kedamaian serta upaya untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan kondusif.

Kapolsek Pasar Rebo, Kompol Rihold, S.Kom., S.I.K., M.H., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Pasar Rebo untuk menjaga keamanan di lingkungan pendidikan.

“Dengan kehadiran polisi di tengah-tengah siswa, diharapkan dapat mencegah potensi konflik serta mempererat hubungan antara aparat dan sekolah,” ujar Kompol Rihold.

Kegiatan berjalan lancar, dan situasi terkendali aman serta kondusif.

( Anto )
×
Berita Terbaru Update