Jakarta, detiknewstv.com-Dalam Mensukseskan Program ASTA Cita 2024 Polsek Cakung dan jajaran nya bersama Marbot masjid melaksanakan giat " Jumat Berkah"* dengan bersih - bersih di tempat ibadah yaitu di Masjid Al Ikhlas Pik RT. 04 RW 10 Kel. Penggilingan, Kec. Cakung Jakarta Timur. Jumat (08/11/24).
Kapolsek Cakung Kompol Panji Ali Candra mengatakan Pelaksanaan bersih - bersih tempat ibadah tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian dan kehadiran Polri ditengah - tengah masyarakat (Polri Peduli).
"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat semakin merasa nyaman dalam beribadah. Selain itu, kami ingin menunjukkan bahwa Polri selalu hadir di tengah- tengah masyarakat, tidak hanya dalam penegakan hukum tetapi juga dalam kegiatan sosial, "jelasnya.
Selain itu kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Kepolisian untuk berkontribusi aktif dalam menjaga fasilitas umum, termasuk tempat ibadah yang menjadi pusat aktivitas keagamaan warga.
"Aksi bersih-bersih ini melibatkan anggota Polsek Cakung bersama masyarakat setempat. Mereka dengan penuh semangat membersihkan halaman, ruang dalam, hingga fasilitas umum lainnya di tempat ibadah, "ujar Kapolsek.
Sementara ditempat yang sama, DKM masjid Al Ikhlas H. Suyono mengatakan, kegiatan Jumat berkah yang dilakukan oleh para anggota polisi sangat bagus, apalagi sasaran kegiatannya bersih-bersih lingkungan tempat ibadah.
“Kegiatan ini bisa mengedukasi masyarakat dengan budaya hidup bersih. Disamping itu semoga mendatangkan nilai kebaikan bagi anggota polisi itu sendiri. Dengan harapan polisi semakin lebih dekat dengan masyarakat,” tandas Suyono.
Penulis : Anto