Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Perkuat Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Hadiri Sholat Subuh Gabungan Bersama DMI Pulo Gadung

November 10, 2024 | November 10, 2024 WIB Last Updated 2024-11-10T11:51:09Z
Jakarta ,detiknewstv.com-Bhabinkamtibmas Kel. Pisangan Timur Polsek Pulogadung Aiptu Muslimin melaksanakan Sholat Subuh gabungan bersama DMI Kecamatan Pulo Gadung di Masjid Al Khoiriyah Pisangan Timur Pulogadung Jakarta Timur. Minggu ( 10/11/24) subuh.

Kapolsek Pulogadung Kompol Suroto mengatakan melalui sholat subuh gabungan Personil Bhabinkamtibmas hadir di tengah-tengah Masyarakat dan menambah silaturahmi dengan jamaah masjid.

Kegiatan Bhabinkamtibmas ini selain menjalin silaturahmi dengan Masyarakat dengan kedekatan emosional Bhabinkamtibmas bersama warga, serta setelah melaksanakan sholat subuh Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kamtibmas kepada Masyarakat.

" Untuk warga agar bisa menjadi Polisi untuk diri sendiri, selalu berkomunikasi dengan aparat Kepolisian apabila membutuhkan bantuan." Ungkap Pak Bhabin.

Jaga Kamtibmas di Lingkungan masing-masing dan bilamana melihat kejadian Tindak Pidana segera melaporkan ke Bhabinkamtibmas Polsek Pulogadung.

Tidak lupa ia menghimbau kepada orang tua dan jamaah untuk menjaga putra - putrinya dirumah, untuk tidak terlibat pergaulan bebas, kenakalan remaja, narkoba maupun tawuran.

" Anak merupakan masa depan bangsa, selalu diawasi dan berikan perhatian kepada putra putri di rumah. " Himbaunya.

Kegiatan ini pula dihadiri oleh Ketua DMI, Tokon Agama, Tokoh Masyarakat dan Babinsa.

Penulis : Anto
×
Berita Terbaru Update