Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Akpersi Aceh Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan dan Tukang Becak

Maret 25, 2025 | Maret 25, 2025 WIB Last Updated 2025-03-24T23:01:48Z
Lhokseumawe, detikNewstv.com
Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Asosiasi Keluarga Pers Indonesia (AKPERSI) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Aceh, menggelar kegiatan sosial dengan membagikan takjil kepada pengguna jalan dan tukang becak pada Senin (24/3/2025).

Aksi ini bertujuan untuk membantu sesama yang tengah menjalankan ibadah puasa serta mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekitar.

Kegiatan yang berlangsung di halaman masjid Agung Islamic Canter kota Lhokseumawe Aceh, para jajaran peserta yang hadir Ketua, Muslim, Faisal, Suryadi dan tampak antusias membagikan paket takjil yang berisi makanan ringan dan minuman untuk berbuka puasa kepada para pengendara, pejalan kaki, serta tukang becak yang melintas.

Ketua DPD Akpersi Aceh, bapak Muslim, dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa syukurnya dapat berpartisipasi dalam kegiatan amal ini. "Kami sangat senang bisa berbagi dengan masyarakat, terutama mereka yang masih berada di jalan menjelang waktu berbuka puasa. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi kita semua," tuturnya.

Ia juga menegaskan pentingnya menepati janji dalam kehidupan, seraya mengingatkan, "Berbuat amal itu baik,sebagai ibadat kita mengharapkan pahala dari Allah SWT harapnya."

Kegiatan berbagi takjil ini mendapat respons positif dari masyarakat. Seorang tukang becak yang menerima takjil mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Akpersi Aceh. "Alhamdulillah, ini sangat membantu kami yang masih bekerja menjelang Maghrib. Semoga kebaikan ini mendapat balasan dari Allah SWT," ujarnya dengan wajah penuh syukur.

Dengan diadakannya kegiatan sosial seperti ini, Akpersi Aceh berharap dapat terus menumbuhkan rasa kepedulian di kalangan warga masyarakat serta mendorong lebih banyak pihak untuk berbagi dengan sesama, terutama di bulan yang penuh berkah ini.


Penulis ; Mulyadi 
×
Berita Terbaru Update