Jakarta, detikNewstv.com-Dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan suci ramadan, Kecamatan Cakung Jakarta Timur, menggelar apel Siskamling 4 Pilar pada Sabtu (22/03/25) malam.
Hal ini untuk mengantisipasi potensi gangguan, khususnya tawuran dan tindak kejahatan lainnya, yang sering terjadi pada jam-jam rawan.
Apel yang digelar di Jalan Raya Bekasi Km 21-22, tepatnya di sekitar Puskesmas Rawa Terate, dihadiri oleh 244 personil gabungan dari berbagai elemen masyarakat dan aparat keamanan.
Dalam apel tersebut, Camat Cakung Fajar Eko Satrio, memimpin langsung kegiatan yang melibatkan TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, FKDM, serta berbagai ormas seperti Laskar Adat Betawi, FKPPI, dan lainnya.
Dalam arahannya, Camat Cakung Fajar Eko Satrio, menyampaikan pentingnya menjaga keamanan wilayah selama bulan Ramadan.
"Terimakasih kepada seluruh peserta apel, terutama dalam bulan suci Ramadan ini. Kita harus menjaga wilayah Cakung agar tetap aman dan kondusif, serta mengantisipasi tawuran yang berpotensi mengganggu ketenangan umat Muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa," ujarnya.
Camat Fajar mengingatkan bahwa Ramadan bukan hanya menjadi waktu untuk memperbanyak ibadah, tetapi juga untuk mempererat tali persaudaraan dan menjaga keharmonisan di masyarakat.
"Mari kita bersama-sama memastikan bahwa wilayah kita aman dari gangguan kamtibmas, sehingga masyarakat dapat beribadah dengan tenang dan nyaman," tambahnya.
Sementara Kapolsek Cakung AKP Komang Karisma, SIK, yang juga hadir dalam apel tersebut, memberikan arahan khusus terkait pengamanan selama Ramadan.
"Kami mengimbau masyarakat untuk selalu waspada, terutama pada jam-jam rawan yang sering menjadi sasaran bagi oknum-oknum yang hendak melakukan kejahatan atau tawuran. Untuk itu, segera masuk ke rumah pada malam hari dan hindari berkumpul di tempat-tempat yang dapat memicu keributan," tegas AKP Komang.
Kapolsek juga menekankan pentingnya kerjasama antara pihak Kepolisian, TNI, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman.
"Keamanan bukan hanya tugas polisi, tetapi tanggung jawab bersama. Oleh karena itu, peran serta masyarakat sangat dibutuhkan untuk menciptakan situasi yang kondusif, terutama dalam menjaga kerukunan selama bulan suci ini," lanjutnya.
Setelah apel, seluruh peserta melanjutkan kegiatan dengan melakukan patroli bersama. Patroli ini difokuskan pada titik-titik rawan, terutama area yang sering dijadikan tempat berkumpul oleh kelompok-kelompok yang berpotensi memicu keributan.
Patroli ini juga menjadi langkah proaktif untuk mengantisipasi tawuran antar kelompok yang dapat meresahkan masyarakat.
Dengan melibatkan berbagai pihak, mulai dari aparat keamanan hingga organisasi masyarakat, kegiatan ini menunjukkan komitmen semua pihak untuk menjaga ketertiban dan keamanan, khususnya di tengah berlangsungnya ibadah Ramadan.
Kegiatan apel dan patroli Siskamling 4 Pilar ini menjadi simbol kerjasama yang solid antara aparat pemerintah, TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan kenyamanan bersama. Semoga, dengan langkah-langkah preventif ini, wilayah Cakung tetap aman dan kondusif selama bulan Ramadan dan seterusnya.
Penulis : Anto