JAKARTA -Sebanyak 2.658 porsi makanan bergizi gratis dibagikan kepada pelajar di wilayah Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Selasa pagi (22/4/2025).
Kegiatan yang bertujuan mendukung gizi anak sekolah ini mendapat pengawalan langsung dari jajaran Polsek Ciracas guna memastikan jalannya kegiatan berlangsung aman dan kondusif.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Ciracas Kompol Rohmad S., S.H., M.H., diwakili oleh Kanit Binmas AKP Sriyanto, S.Pd., dan didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Ciracas AIPTU Agus DH. Mereka melaksanakan pengamanan sekaligus pengecekan terhadap kelayakan makanan yang disajikan oleh Dapur Khusus Ciracas, Yayasan Assalam Cilacap.
Menu yang dibagikan terdiri dari nasi, martabak telur, semur tahu kulit, capcay ceciwis putren, dan pisang. Makanan tersebut disalurkan kepada siswa-siswi dari berbagai lembaga pendidikan, mulai dari PAUD hingga SMA dan SMK. Beberapa di antaranya adalah SDN Ciracas 03 Pagi dengan 661 porsi, SMAN 58 Jakarta sebanyak 612 porsi, dan MI Assaadiyah sebanyak 383 porsi.
“Kami pastikan makanan yang diberikan aman, bersih, dan bergizi. Ini bagian dari dukungan kami terhadap tumbuh kembang generasi muda,” ujar AIPTU Agus DH saat dikonfirmasi di lokasi kegiatan.
Penanggung jawab kegiatan, Herdara Hannanti dari Yayasan Asslam Cilacap, menyatakan bahwa dapur komunitas ini rutin menyalurkan makanan sehat demi mendukung program ketahanan gizi anak-anak di wilayah padat penduduk.
Polsek Ciracas menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif sosial ini dan berkomitmen untuk terus memberikan pengamanan serta dukungan pada kegiatan serupa. "Selama kegiatan berlangsung, situasi aman, lancar dan kondusif," tutup AKP Sriyanto. Diharapkan kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan demi kesehatan dan kesejahteraan anak-anak Indonesia.
Penulis : Anto