Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pelaku Pembunuhan Driver Taksi Online Anak Dan Bapak

April 10, 2025 | April 10, 2025 WIB Last Updated 2025-04-10T10:29:56Z
Gebang, detikNewstv.com - 
Seorang pria yang berprofesi sebagai driver taksi online dikabarkan telah tewas dibunuh dengan secara keji dan tidak manusiawi.

Selain dibunuh barang berharga milik korban mobil yang dibawanya dan handphone juga dibawa kabur oleh kedua pelaku Anak dan Bapak.

Rabu (9/4/2025), awalnya korban yang diketahui bernama Michael Federick Pakpahan (25) dilaporkan hilang. 

Informasi korban dilaporkan hilang kemudian diviralkan di media sosial (sosmed).

Korban Michael Federick Pakpahan menghilang sejak tanggal 6 April 2025 sekitar pukul 02:00 WIB di Kota Medan dengan mengendarai mobil Toyota Rush warna hitam dengan nopol BK 1273 QF.

Juga disebutkan ciri-ciri korban merupakan seorang pria dengan tinggi badan 170 cm dan berkulit sawo matang.

Tim Subnit Jatanras Unit Pidum Satreskrim Polrestabes Medan yang melakukan penyelidikan mendapati bahwa korban ternyata dirampok dan dibunuh di sepanjang jalan Bunga Sakura, Kecamatan Medan Selayang, Minggu (6/4/2025) dini hari.

Dari hasil penyelidikan, petugas berhasil meringkus dua pelakunya. 

Tak butuh waktu lama, dalam tempo tak sampai 1x24 jam saja kedua pelaku ditangkap di tempat persembunyiannya.

Informasi yang diperoleh, kedua pelaku yang ditangkap berinisial K dan A disebut-sebut kedua pelaku adalah Anak dan Bapak ditangkap di Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Rabu (9/4/2025) sekira pukul 14:00 WIB.

Setelah ditangkap, kedua pelaku mengaku telah membuang jasad korban ke sungai di daerah Kabupaten Langkat. 

Bahkan, kabarnya jasad korban ditenggelamkan dengan ditimpa batu pemberat.

Warga Dusun Kelantan Luar, Desa Pasar Rawa, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, mendadak heboh pada, Rabu (9/4/2025) malam.

Pasalnya ditemukan sesosok mayat dalam kondisi sudah membusuk di dalam karung goni.

Informasi yang diperoleh mayat tersebut seorang driver Taksi Online asal Kota Medan yang hilang beberapa hari yang lalu. 

Hal ini dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Langkat, AKP Rajendra Kusuma.

Ia menjelaskan bahwa penemuan mayat itu merupakan kegiatan pengembangan Polrestabes Medan. 

"Kita dari Polsek Gebang hanya bersifat mendampingi, kegiatan itu merupakan pengembangan oleh tim Reskrim Polrestabes Medan, dari pengakuan tersangka yang menyatakan membuang mayat dilokasi itu," kata Rajendra, Kamis (10/4/2025).

Lanjut Rajendra, mayat tersebut ditemukan dalam kondisi sudah membusuk di dalam karung goni plastik putih.


Penulis : Joko.p
×
Berita Terbaru Update