Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Polsek Ciracas Kawal Penyaluran Makanan Bergizi Gratis Untuk Ribuan Siswa di Susukan

April 15, 2025 | April 15, 2025 WIB Last Updated 2025-04-15T04:51:38Z
JAKARTA, Dalam upaya mendukung program peningkatan gizi bagi pelajar, Kapolsek Ciracas KOMPOL Rohmad S., S.H., M.H., didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Susukan Aiptu Yatman dan anggota Provost, melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengecekan langsung terhadap penyaluran makanan bergizi gratis di SDN 05 Susukan, Jalan H. Baping Kelurahan Susukan Kecamatan Ciracas Jakarta Timur, pada Selasa (15/4/25) pagi.

Program ini merupakan bagian dari aksi kemanusiaan yang digagas oleh Yayasan Aksi Rumah Inspirasi melalui dapur khusus Susukan Ciracas, di bawah koordinasi Agung Riano Riyadita, sebagai bentuk perhatian terhadap kebutuhan gizi anak-anak usia sekolah di wilayah tersebut.

Sebanyak 3.063 porsi makanan bergizi dibagikan kepada siswa-siswi dari sembilan lembaga pendidikan, yang terdiri dari SDN 01 hingga SDN 08 Susukan, SMPN 174, RA Marzuqiah, dan PAUD Fatahilah. Setiap paket makanan terdiri dari nasi rempah, telur orak-arik, tumis buncis bakso, tempe goreng, dan buah jeruk, disiapkan secara higienis untuk memastikan kualitas gizi dan keamanan konsumsi.

Kapolsek Ciracas menyampaikan bahwa kehadiran pihak kepolisian dalam kegiatan ini adalah bentuk dukungan terhadap program-program sosial yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.

“Kami dari Polsek Ciracas hadir bukan hanya untuk melakukan pengamanan, tetapi juga memastikan bahwa setiap proses distribusi makanan berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran. Ini adalah bentuk pelayanan kami kepada masyarakat, terutama anak-anak yang merupakan generasi penerus bangsa,” ujar KOMPOL Rohmad.

Ia juga memberikan himbauan kamtibmas kepada warga dan para pelaksana kegiatan untuk terus menjaga sinergi dalam setiap kegiatan sosial, serta mengedepankan semangat gotong royong di lingkungan. Kapolsek berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi wilayah lain dalam membangun kesejahteraan dari tingkat lokal.

Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh antusias dari para siswa, guru, serta masyarakat yang turut membantu kelancaran distribusi makanan. Sinergi antara aparat, warga, dan organisasi sosial dalam kegiatan ini menjadi wujud nyata kolaborasi demi membangun lingkungan yang sehat dan harmonis.


Penulis : Anto
×
Berita Terbaru Update